Apa itu Autofokus ?
Autofokus (AF) dapat disebut kemampuan fokus , sama halnya yang digunakan pada komputer untuk menjalankan motor mini sehingga lensa menjadi fokus pada objek yang diambil . Proses membuat fokus tersebut bekerja dengan membuat lensa bergerak maju atau mundur sehingga gambar objek yang diambil menjadi setajam mungkin ketika diproyeksikan pada lapisan film .
Pada kamera modern , autofokus merupakan fitur otomatis yang membuat pengambilan foto semudah mungkin . Fitur tersebut berisi :
- film advance otomatis
- flash otomatis
-exposure otomatis
Terdapat 2 tipe autofokus yakni 'Aktif' dan 'Pasif' . Beberapa kamera memiliki kombinasi dari kedua tipe tersebut tergantung harga dari kameranya . Umumnya , kamera murah menggunakan sistem aktif , sedangkan kamera mahal seperti SLR (Single Lens Reflex) menggunakan autofokus sistem pasif .
>> Autofokus Aktif
Pada tahun 1986 , Polaroid Corp. menggunakan 'Sonar' (Sound Navigation Ranging) , seperti yang digunakan kapal selam dibawah air untuk melepaskan gelombang suara dari sebuah objek . Kamera Polaroid menggunakan emitter suara Ultra-High-Frequency dan kemudian mendengarkan echonya (seperti cara kerja radar) . Model kamera Polaroid Spectra dan SX70 mampu menghitung jumlah waktu yang dipakai untuk merefleksikan posisi lensa secara tepat . Penggunaan suara ini memiliki keterbatasan , misalnya jika Anda mengambil gambar dari dalam sebuah bus dengan jendela tertutup , suara akan melompat keluar jendela meskipun objek dan lensa belum fokus .
Sistem yang digunakan Polaroid ini merupakan sistem aktif klasik . Disebut aktif karena kamera memancarkan sesuatu (dalam hal ini gelombang suara) dalam hal mendeteksi jarak subjek dari kamera .
Sementara untuk Autofokus aktif terkini menggunakan sinyal infrared . Hal ini lebih baik ketimbang gelombang suara , sehingga dapat mengambil objek gambar dengan jarak 6 m atau lebih . Sistem infrared menggunakan teknik variasi untuk menentukan jarak .
Sebagai contoh , refleksi cahaya infrared dari subjek dan intensitasnya menggambarkan jaraknya . Infrared disebut aktif karena sistem autofokus selalu mengirimkan cahaya infrared yang terlihat dalam bentuk getaran ketika mode fokus berlangsung .
Dengan menggunakan perbedaan ini , sirkuit microprocessor akan mengatakan pada motor seberapa jauh lensa dapat bergerak . Proses mencari fokus ini akan berulang-ulang saat pengguna kamera menekan setengah tombol 'shutter' (half press) . Perbedaan dengan sistem Ultrasound terletak pada kecepatannya . Gelombang Ultrasound bergerak ratusan mil per jam sementara gelombang infrared mampu bergerak puluhan hingga ratusan mil per detik .
Sayangnya , sensor infrared memiliki permasalahan . Contohnya , jika objek yg diambil tidak solid semisal cahaya lilin . Hal ini membuat sensor infrared bingung menentukan objek . Permukaan subjek yang berwarna hitam juga dapat menghisap loncatan infrared yang dilepaskan . Sorotan cahaya infrared dapat melenceng keluar dari depan subjek . Satu keuntungan dari sistem autofokus aktif adalah sistem ini dapat bekerja pada lingkungan gelap sehingga lampu flash bekerja lebih mudah .
Pada beberapa kamera , sistem infrared dapat diketahui dari 'emitter' infrared dan 'receiver'nya yang berada di depan kamera , biasanya dekat dengan 'viewfinder' .
Untuk menggunakan fokus infrared secara efektif , pastikan emitter dan sensornya tidak mendapat halangan ke dan dari subjek . Jadi pastikan subjek tepat berada di tengah .
>> Autofokus Pasif
Autofokus pasif , umumnya terdapat pada kamera SLR (Single Lens Reflex) , dimana penetapan jarak image ke subjek dengan menggunakan analisis komputer . Kamera akan mencari pandangan dan menggerakkan lensa hingga ke fokus terbaik .
Tipikal sensor autofokus menggunakan CCD (Charge Coupled Device) yang menetapkn inputan ke pola algoritma sehingga dapat dihitung kekontrasan dari elemen gambar aktualnya . CCD biasanya merupakan potongan tunggal dari 100 atau 200 pixel . Cahaya dari hasil pandangan menabrak potongan pixel dan microprocessor yang terdapat didalamnya yang selanjutnya microprocessor akan menghitung nilai dari setiap pixel .
Sekian . . .
0 komentar: on "Cara Kerja Autofokus Pada Kamera"
Posting Komentar